KONTRAK PERKULIAHAN

Nama Mata Kuliah : Ekonomi Makro
Kode Mata Kuliah : FPB-2210
SKS : 3 (3-0)
Semester : IV/2007-2008
Hari Pertemuan/Jam : Selasa, 09.50-12.20
Tempat Pertemuan : Ruang Lateks
Status Mata Kuliah : Wajib
Mata Kuliah Prasyarat : Pengantar Ilmu Ekonomi

Manfaat Mata Kuliah Bagi Mahasiswa

Dari fenomena dan permasalahan ekonomi yang dihadapi sehari-hari, seperti harga-harga yang selalu naik (inflasi), pengangguran, dan pendapatan yang rendah, maka para ekonom sejak zaman dahulu selalu berfikir bagaimana untuk mengatasi permasalahan tersebut agar kehidupan segera kembali ke keadaan normal atau bagaimana cara menghindar dari permasalahan tersebut agar kehidupan tidak jatuh lebih buruk. Dari hasil berfikir, kemudian melakukan pengamatan, kajian dan penelitian maka dihasilkan paket kebijakan ekonomi yang kemudian diuji cobakan. Dampak dari kebijakan ini terus diamati dan dipelajari sehingga dapat diketahui hubungan antara suatu kebijakan dengan perubahan variabel ekonomi makro. Hasil dari pengamatan, kajian dan pengalaman yang panjang tersebut maka didapatkan suatu petunjuk-petunjuk dan arahan umum mengenai kebijakan apa yang bisa diambil untuk mengatasi suatu permasalahan ekonomi tertentu atau kebijakan apa yang harus diambil untuk menghindari terjadinya permasalahan ekonomi yang dapat mempengaruhi kesejahteraan masyarakat. Tujuan akhir dari semua itu tentu adalah bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kesejahteraan masyarakat biasanya diukur dengan menggunakan indicator tertentu yang dapat dipakai dengan mudah dan dapat mengukur tingkat kesejahteraan masyakarat dengan akurat. Seperti yang disebut siatas maka indicator umum ekonomi makro yang biasa dipakai adalah tingkat pertumbuhan ekonomi, pengangguran, dan inflasi. Apa saja permasalahan ekonomi pada umumnya yang dihadapi?

Dasar pemikiran tersebut mendasari ditawarkannya mata kuliah ini untuk membantu mahasiswa memperoleh pemahaman yang konprehensif tentang ekonomi makro yang akan digunakan dalam pekerjaan dan kehidupan sehari-harinya.

Deskripsi Perkuliahan

Mata Kuliah Teori Ekonomi Makro membahas teori ekonomi yang meyangkut dengan tingkah laku pelaku ekonomi dalam skala besar atau disebut dengan agregat dan kebijaksanaan ekonomi Nasional seperti pertumbuhan ekonomi, inflasi, pengangguran, kebijakan moneter dan fiscal dan variable agregat lainnya.

Tujuan Instruksional Mata Kuliah

Pada akhir perkuliahan, mahasiswa diharapkan mampu
1. Memahami ruang lingkup dan perbedaan Ekonomi Makro dan mikro.
2. Memahami tentang pendapatan nasional dan variable makro lainnya serta kegunaannya.
3. Memahami perkembangan teori ekonomi makro yang penting.
4. Memahami teori ekonomi makro Keynesian.
5. Memahami dan bisa menjelaskan peranan permintaan agregat dalam perekonomian nasional dan kaitannya dengan kebijakan ekonomi.
6. Memahami peranan uang dan bunga terhadap pendapatan nasional.
7. Memahami kebijakan moneter dan fiskal dalam perekonomian nasional.
8. Memahami Proses penciptaan uang dan kebijakan moneter.

Strategi Perkuliahan

Perkuliahan ini menggunakan metode student center learning (SCL). Pada awal perkuliahan dosen memberikan uraian tentang garis-garis besar proses perkuliahan, ruang lingkup, konsep dasar, kerangka berpikir, materi, dan referensi. Mahasiswa diminta untuk mempresentasikan dan mendiskusikan materi kuliah sesuai dengan topik dan satuan acara perkuliahan setiap minggunya.  Dosen akan mendampingi dan mengarahkan serta memberikan penjelasan pada materi yang dianggap cukup rumit.

Materi/Bacaan Perkuliahan

Buku/bacaan pokok dalam perkuliahan ini adalah:
1. Budiono. (1997). Ekonomi Makro. Edisi ke Empat. Yogyakarta: Badan Penerbit Fakultas Ekonomi, Universitas Gajah Mada.
2. Dornbusch, Rudiger and Stanley Fischer. (1994). Macroeconomics. Sixth Edition. New York: McGraw-Hill, Inc.
3. Doan, Edwin G (1986). Macroeconomics. Fourth Edition. New York: The Dryden Press.
4. Froyen, Richard T (1986). Macroeconomics, Theories and Policies. Second Edition. New York: Macmillan Publishing Company.
5. Herlambang, Tedy (2002). Ekonomi Makro. Jakarta: PT Gramedia.

Tugas Untuk Mahasiswa

1. Setiap bacaan perkuliahan sebagaimana disebutkan pada jadwal program harus sudah dibaca sebelum mengikuti kuliah.
2. Mahasiswa dikelompokkan menjadi 6 kelompok untuk mempresentasikan dan mendiskusikan topik-topik perkuliahan.
3. Setiap mahasiswa wajib menyerahkan printout (3-5 halaman) dan softcopy dari setiap topik perkuliahan pada akhir setiap tatap muka.
4. Evaluasi tengah semester akan diadakan tanggal 31 Maret 2008 dan evaluasi akhir semester akan dilakukan tanggal 2 Juni 2008. Evaluasi akan mengggunakan bentuk esai, perhitungan, dan analisis.

Kriteria Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa

Penilaian akan dilakukan oleh pengajar dengan menggunakan kriteria sebagai berikut:

Nilai Point Range
A 4 ³ 80
B 3 70 – 79
C 2 60 – 69
D 1 50 – 59
E 0 £ 49

Dalam menentukan nilai akhir akan digunakan pembobotan sebagai berikut:
Tugas 20%
Evaluasi tengah semester 35%
Evaluasi akhir semester 40%
Kehadiran 5%

Penilaian hasil belajar mahasiswa dilakukan oleh dosen (PJ dan anggota) dengan cara memberi quis, ujian, dan tugas yang bobot penilaiannya ditentukan oleh dosen PJ dengan anggota. Mahasiswa dianggap berhasil jika telah mendapat nilai sekurang-kurangnya C.

Jadwal Perkuliahan

Tanggal Topik Bahasan Bacaan/Bab/Halaman
12 Februari 2008

(Minggu I)

Pendahuluan
19 Februari 2008

(Minggu II)

National Income
26 Februari 2008

(Minggu III)

Classical Theory of Macroeconomics
4 Maret 2008

(Minggu IV)

Theory of Keynesians
11 Maret 2008 (Minggu V) Aggregat Demand
18 Maret 2008 (Minggu VI) The Role of Money
25 Maret 2008 (Minggu VII) Monetary and Fiscal Policy
1 April 2008

(Minggu VIII)

Evaluasi

Tengah Semester

8 April 2008

(Minggu IX)

Uang Beredar
15 April 2008

(Minggu X)

Open economy
22 April 2008

(Minggu XI)

Inflation
29 April 2008

(Minggu XII)

6 Mei 2008

(Minggu XIII)

13 Mei 2008

(Minggu XIV)

20 Mei 2008

(MingguXV )

27 Mei 2008

(Minggu XVI)

Evaluasi

Akhir Semester

Penilaian Hasil Mengajar Dosen

Penilaian terhadap kemampuan mengajar dosen dan mengelola praktikum/response SJMP, dilakukan oleh mahasiswa dan TJMJ

Dosen Mengajar

Penanggung Jawab : Ir. Sakti Hutabarat, MAgrEcon
Anggota: Dr. Suardi Tarumun

Pekanbaru, 12 Februari 2008

Ir. Sakti Hutabarat, MAgrEcon
NIP. 131 797 029